You are here
Home > Berita > TERKINI > UPP Tobelo Serahkan SKK Untuk 33 Motoris Speedboat di Halmahera Utara

UPP Tobelo Serahkan SKK Untuk 33 Motoris Speedboat di Halmahera Utara

HALMAHERA UTARA – Kantor Unita Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Tobelo menyerahkan Surat Keterangan Percakapan (SKK) 60 mil kepada 33 motoris speedboat yang ada di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, setelah mereka telah mengikuti bimbingan teknik di Kantor Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yang berlokasi di Pelabuhan Tobelo itu.

Kepala Kantor UPP Tobelo Rusdi Hud dalam keterangan tertulis yang diterima media ini mengatakan mereka para motoris speedboat itu mengikuti bimbingan teknik selama 3 hari dan memperoleh materi mengenai keselamatan pelayaran yang diberikan petugas Kantor UPP.

Dia menjelaskan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan keterampilan dan kompetensi para motoris speedboat, khususnya di wilayah Kota Tobelo di bidang keselamatan, keamanan pelayaran dan kompetensi yang diakui pemerintah.

“SKK 60 mil merupakan salah satu syarat mutlak bagi mereka yang berprofesi sebagai motoris speedboat yang beroperasi antar pulau di Kabupaten Halmahera Utara,”ujar Rusdi Hud

Oleh karena itu, kata Kepala UPP Tobelo, upaya peningkatan keselamatan pelayaran di wilayah kerjanya telah sering dilakukan, baik melalui kampanye keselamatan pelayaran maupun lewat pemasangan baliho di pelabuhan laut.

“Apabila tidak adanya kesadaran dari para motoris maka akan sulit terciptanya keselamatan pelayaran, sehingga dia berharap dukungan dari semua pihak, agar keselamatan dan keamanan pelayaran dapat tercipta dengan baik,”katanya menambahkan.(rls/SMG)

Leave a Reply

Top