
JAILOLO – Bertempat di Asrama Kompi Markas 732 Banau, Desa Porniti, Kecamatan Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, Kamis(5/10/2023), telah diadakan Upacara HUT TNI Ke 78 Tahun 2023. Peringatan HUT TNI kali ini mengusung tema “TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.
Pada peringatan HUT TNI tersebut yang bertindak selaku Inspektur upacara, Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga serta komandan upacara Danyonif 732/Banau Letnan Kolonel Inf.Wahyu.
Amatan media ini, Amanat Panglima TNI dibacakan langsung oleh Komandan Korem 152/Baabullah, Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga. Dalam amanat tersebut berbunyi bahwa Tentara Nasional Indonesia telah hadir dan menjalankan amanah sebagai garda terdepan yang menjadi benteng terakhir bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Salah satu tantangan besar yang dihadapi bangsa Indonesia dalam waktu dekat adalah Pemilu serentak tahun 2024. Kelancaran dan keberhasilan agenda pesta demokrasi tersebut akan sangat menentukan perjalanan kehidupan berbangsa dan bernegara ke depan.
“Sehingga saya perintahkan kepada para prajurit TNI untuk peka dan antisipatif terhadap dinamika dan perkembangan situasi bangsa. Mengingat TNI berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kelancaran dalam rangka mewujudkan Pemilu 2024 dengan aman dan damai,”tandasnya.
Selain itu dalam amanat tersebut dituliskan bahwa berdasarkan hasil survei dari berbagai lembaga survei di tanah air ini, TNI telah mendapat kepercayaan masyarakat yang tinggi baik di dalam maupun di luar negeri.
“Terima kasih kepada seluruh prajurit TNI atas dedikasi, loyalitas dan profesionalisme yang telah ditunjukkan selama ini,”ucap Panglima yang dibacakan oleh Komendan Korem 152 Babullah Ternate.(red)