
JURNALONE.ID – Desa Maba Sangaji menerima bantuan sebanyak 120 set bak sampah dari PT Nusa Karya Arindo (PT NKA). Penyerahan secara simbolis bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) ini diterima langsung oleh Kepala Desa Maba Sangaji Kasman Mahmud di halaman Kantor Desa Maba Sangaji, Minggu (23/7/2023).
“Bak-bak sampah ini akan ditempatkan di lokasi-lokasi strategis terutama di taman-taman Kota Maba khususnya maba Sagaji, sebagian di halaman rumah,” ungkap Kepala Desa Sangaji.
Keberadaan bak sampah ini diharapkan bisa membantu masyarakat sehingga tidak kesulitan ketika ingin membuang sampah. Dengan kesadaran membuang sampah pada tempatnya maka masyarakat ikut peduli menjaga kebersihan lingkungan Desa dan Kota Maba.
Problem sampah saat ini, khusnya ada di wilayah Kota Maba Dan Kec. Maba menjadi isuue sentral sehingga dengan demikian masyarakat Maba Sangaji dapat di harapakan menjadi contoh bagi Desa-Desa yang lain berada Kota Maba Maupun Kec. Maba dan Halmahera Timur seluruhnya lewat bantuan CSR kita sama bisa keluar dari persoalan sampah.
“Kita berharap masyarakat peduli untuk menjaga kota maba tetap bersih, indah dan asri,” ujarnya Manager HC, GA, CSR PT NKA Vegy Sagita.
Bantuan bak sampah lewat dana Comdev PT NKA (Antam Group) ini terdiri dari dua jenis bak, yakni bak sampah berwarna merah an-oraganik untuk sampah non organic warnah hijau, bak sampah non organik terdiri dari sampah plastik, botol plastik, karet dan sejenisnya.
Kemudian untuk sampah organik mencakup dedaunan, sisa sayur dan buah, sisa daging, nasi dan seterusnya. sampah dengan sistem pilah ini juga untuk mengedukasi masyarakat sehingga sampah yang sudah terpilah dari rumah, akan memudahkan untuk selanjutnya dikelola.
“Dengan demikian sampah yang diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) semakin berkurang sebagaimana target Pemerintah Halmahera Timur memudakan target pelayan sampah yang diangkut ke TPA ungkapnya,” jelasnya.
Menurut Manager CSR Vegy Sagita, penyerahan bantuan ini sebagai bentuk tanggung jawab dan kewajiban perusahaan lewat program CSR. Program CSR tersebut bisa disalurkan untuk beberapa program seperti lingkungan yang berkaitan dengan bantuan bak sampah ini, kesehatan, sosial, infrastruktur dan lainnya.
“Kalau CSR ini dioptimalisasikan lewat kolaborasi dengan pemerintah desa dan pemerintah daerah untuk pembangunan, saya yakin Halmahera Timur Dapat lebih maju dan sejahterah” pungkasnya.(tim/red)