
JAILOLO – Tarian Soya-Soya bakal menyambut kedatangan Sekretaris Jenderal(Sekjen)Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi(PDTT)Taufik Madjid, S.Sos., M.Si. Tarian ini disajikan oleh Generasi Muda Desa Sidangoli Dehe, Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, pada tanggal 13 Mei 2023 pekan depan ini.
“Tarian tersebut nantinya di persembahkan pada saat kunjungan pak sekjen di desa kami,”kata, Camat Jalsel Bustamin.
Menurutnya, kesiapan untuk menyambut kedatangan sekjen Kemendes PDTT sendiri sudah dilakukan oleh masyarakat desa Sidangoli Dehe. Mulai dari penjemputan sampai pada rangkaian kegiatan lain juga sudah di siapkan.
“Kunjungan Pak Sekjen Kemendes PDTT di Sidangoli Dehe sendiri tujuannya untuk melakukan Halal Bihalal bersama masyarakat desa Sidangoli Dehe,”tuturnya.
Selain Halal Bihalal, kata Bustamin, Sekjen juga nantinya akan memantau secara langsung pembangunan didesa setempat.
“Jadi, dalam kunjungan Pak sekjen ini juga dirangkaikan dengan amatan secara langsung pembangunan di desa Sidangoli Dehe, salah satunya pembangunan mesjid At Taqwah.
Sementara Kades Sidangoli Dehe Hi.Yamin Hi.Djuma menegaskan, bahwa masyarakat Sidangoli Dehe siap menyambut kedatangan Sekjen Kemendes PDTT.
“Kami sangat siap menyambut kedatangan Pak Sekjen di desa Sedangoli Dehe ini,”tandasnya.(J0-1)